Kodim 1410 Bantaeng Karya Bhakti di Gereja Protestan

    Kodim 1410 Bantaeng Karya Bhakti di Gereja Protestan

    BANTAENG - Dalam bentuk Toleransi antar Umat beragama, Sebanyak 10 prajurit dari Kodim 1410/Bantaeng melaksanakan karya bhakti di Gereja GPDL Efrata Jemaat Bantaeng, Jalan Nenas, Kelurahan Pallantikang, Kecematan Bantaeng, Kabupaten Bantaeng, Jumat (28/07/2023).

    Karya bakti yang dipimpin oleh Lettda Inf Harpil Danunit Kodim 1410/Bantaeng, membersihkan tempat ibadah Gereja Protestan
     
    "Kegiatan karya bhakti dengan membersihkan tempat-tempat ibadah merupakan program dari Kodim 1410/Bantaeng yang dilaksanakan setiap pekan. Lokasi karya bakti berpindah-pindah namun sasarannya adalah tempat ibadah dan sarana umum yang ada di sekitar Bantaeng, " ungkap Letda Harpil.
     
    "Selain mengerahkan prajurit, kami juga melibatkan masyarakat di sekitar lokasi, " kata Danunit.

    Salah satu jemaat di Gereja GPDL Efrata mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan personel Kodim 1410/Bantaeng yang melaksanakan karya bakti dengan membersihkan tempat ibadah termasuk gerejanya.

    "Kami mengucapkan terimakasih kepada semua anggota TNI AD yang membantu membersihkan gereja, " katanya.(***)

    bantaeng sulsel
    Ryawan Saiyed

    Ryawan Saiyed

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Kodim 1410 Bantaeng Masuk Dapur

    Artikel Berikutnya

    Wujud Rasa Peduli Terhadap Warga Desa Binaannya,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami